Posted in

Sekretariat Kwarcab Majalengka Gelar Rapat Intensif Persiapan Pelantikan Pengurus 2025-2030

Majalengka (Huminfo Kwarcab) – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Majalengka menggelar Rapat Persiapan Pelantikan Pengurus Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab), Kwartir Cabang (Kwarcab), dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) masa bakti 2025-2030. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, (15/1/2026), bertempat di Sekretariat Kwarcab Majalengka dengan dihadiri oleh 32 orang pengurus.

Rapat koordinasi tersebut dipimpin langsung oleh jajaran pimpinan Kwarcab, di antaranya Sekretaris Kak Adam Suhara, Waka Orgakum Kak H. Gatot Sulaeman, Waka Bina Muda Kak Agus Koswara, Waka Bina Wasa Kak Anto Irianto, Waka Sapras Kak Wawan Suherawan Wijaya, Waka Huminfo Kak Indra Budhiman, serta Bendahara Kak H. Asep Abdul Muis.

Dalam arahannya, Kak H. Gatot Sulaeman menekankan pentingnya kesiapan administrasi dan struktur organisasi sebelum prosesi pelantikan dilaksanakan. Ia menegaskan bahwa seluruh pengurus yang direkrut merupakan kader internal Pramuka yang berpengalaman, guna memastikan keberlanjutan roda organisasi yang solid.

Berdasarkan hasil diskusi, pelantikan direncanakan berlangsung antara tanggal 21 atau 23 Mei 2026, menyesuaikan dengan jadwal Kwartir Daerah (Kwardah) Jawa Barat. Mengikuti arahan Ketua Kwarcab, prosesi pelantikan kali ini akan mengusung tema alam terbuka (outdoor).

Lapangan Tenis Pendopo Majalengka menjadi opsi lokasi utama karena dinilai lebih representatif untuk menampung tamu undangan dalam jumlah besar, mulai dari Camat, Kamabigus, hingga perwakilan organisasi kepemudaan, dibandingkan ruang tertutup.

Berbeda dengan seremoni pada umumnya, Kwarcab Majalengka akan menginstruksikan para mitra dan instansi terkait untuk mengganti pengiriman karangan bunga dengan bibit pohon produktif. Bibit pohon dengan tinggi minimal satu meter tersebut nantinya akan ditanam di area Bumi Perkemahan (Buper) sebagai bentuk kontribusi nyata Pramuka terhadap pelestarian lingkungan.

Selain penanaman pohon, rangkaian acara akan dimeriahkan dengan aksi menebar 1.000 ekor benih ikan nila di Sungai Citangkurak. Ikan jenis nila dipilih karena memiliki daya tahan yang kuat untuk dilepaskan di perairan terbuka.

Untuk memperkuat aspek kebudayaan lokal, acara akan dibuka dengan penampilan Tari Topeng dari SMPN 3 Ligung sebagai ucapan selamat datang. Selain itu, penampilan Angklung dari SMPN 6 Majalengka direncanakan mengisi jeda peralihan antar-sesi pelantikan.

Panitia juga menitikberatkan pada kekhidmatan prosesi, termasuk pengaturan protokol petugas upacara, tata cara pembacaan ikrar, serta penyerahan memori pertanggungjawaban dana hibah dari Ketua Kwarcab kepada dinas terkait. Rapat ditutup dengan kesepakatan untuk segera mematangkan teknis di lapangan agar pelantikan dapat berjalan dengan lancar dan berkesan. (Huminfo/Endang Mu’min)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *